DISABLE HOSTNAME VERIFICATION

Secara default hostname yang diizinkan untuk digunakan pada local mesin adalah :

  • localhost
  • localhost.localdomain
  • 127.0.01
  • ::1

Apabila kita ingin mengganti hostname dengan nama lain, maka diharuskan untuk menambahkan hostname tersebut ke dalam file SSL certificate-nya sehingga bisa terjalin handshake antara browser dengan server WSO2

Namun ini membutuhkan tahapan yang panjang dan saat ini kita akan mencoba menggunakan cara yang mudah, yaitu tanpa verifikasi hostname.

Berikut ini adalah tahapan untuk menonaktifkan verifikasi hostname :

  1. Buka file api-manager.bat (windows) atau api-manager.sh (linux)
  2. Buka menggunakan aplikasi editor, seperti notepad
  3. Cari kata kunci disableHostnameVerification dan beri nilai true
    -Dorg.opensaml.httpclient.https.disableHostnameVerification=true
  4. Cari kata kunci hostnameVerifier dan beri nilai AllowAll
    -Dhttpclient.hostnameVerifier=”AllowAll”
  5. Buka file hosts (untuk Windows ada di <WINDOWS_ROOT>\System32\drivers\etc)
  6. Tambahkan hostname dan ip address 127.0.0.1, misalnya kita akan gunakan domain ahsan.co.id
    hosts file
  7. Restart service WSO2 APIMhostname verification
    8. Selesai

Referensi : Enable HostName Verification – WSO2 API Manager Documentation 4.1.0

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *